Ngeri, Diduga Jasad Perempuan Tua, Ditemukan Warga Colomadu Sudah Berwujud Tengkorak

Bramantyo
Jasad diduga perempuan tua sudah dalam kondisi tengkorak membuat warga Perumahan Madu Asri Blok C Nomor 207 RT.04/09, Gawanan, Colomadu, Karanganyar gempar (Foto: Ist)

KARANGANYAR, iNews.id - Warga Perumahan Madu Asri Blok C Nomor 207 RT.04/09, Gawanan, Colomadu, Karanganyar, digemparkan dengan penemuan mayat diduga jasad perempuan tua yang diketahui bernama Jarwo Sukarto alias Bu Ragil (81) didalam rumahnya.

Yang membikin warga heboh, jenazah itu ditemukan sudah berwujud tengkorak. Diduga mayat tersebut telah meninggal sekitar 15 hari lalu.

Informasi yang berhasil di himpun, penemuan itu diketahui pada Selasa (3/5/2022) sekira pukul 11.30 WIB. Saat saksi Rosyid Zazuli (cucu korban) bersama ibunya (Sumaningaih) datang TKP untuk mengantar bakso untuk korban.

Sesampai dikamar mandi, sakso Rosyid Zazuli mencium bau menyengat maka. Rosyid menanyakan keberadaan almarhum kepada Enggal Mulyo yang sehari-hari almarhum tinggal berdua didalam rumah tersebut bersama seorang anaknya laki-laki yakni Enggal Mulyo. Oleh Mulyo, dijawab bila almarhum berada di kamar.

Kemudian Rosyid Zazuli mengecek kamar-kamar didalam rumah. Dan saksi terkejut saat menemukan korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Melihat itu saksi bergegas melaporkan apa yang ditemukan kepada Ketua RT. Dan Ketua RT meneruskan ke Polsek Colomadu.

Tak lama berselang, Kapolsek Colomadu AKP Imam bersama Tim Inafis melakukan pengechekan di TKP dan didapati almarhum sudah berwujud tengkorak.

Hasil pemeriksaan sementara di TKP diketahui tidak ditemukan sisa makanan.

Selanjutnya mayat dibawa ke Puskesmas Colomadu untuk diperiksa setelah itu mayat dibawa ke RSUD Moewardi Solo.

Adapun terkait anak almarhum, Enggal Mulyo akan dibawa ke RumahSakit Jiwa karena diduga memiliki kelainan jiwa meski penampilannya biasa.

Editor : Ditya Arnanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network