Hadapi Piala Suratin, Persika Karanganyar Jaring Talenta Muda Berbakat Katagori Umur U-15 dan U-17

Muhammad Bramantyo
Hadapi Piala Suratin 2024, Persika Karanganyar Jaring Talenta Muda Berbakat Katagori Umur U-15 dan U-17 (Foto: iNewskaranganyar.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewskaranganyar. id - Klub Sepak Bola Karanganyar, Persika, menggelar seleksi pemain secara terbuka untuk mengikuti Piala Suratin 2024. Seleksi akan dilakukan di Stadion 45 Karanganyar  mulai 7-9 Oktober 2024.

Manajer Persika Karanganyar untuk Piala Suratin, Tony Hatmoko  mengatakan antusias SSB se Karanganyar untuk mendaftar pemain binaannya agar bisa ikut bergabung kedalam Tim Persika Piala Soeratin U-15 dan U-17 Membludak.

Saat ini sudah ada 500 talenta muda sepakbola resmi mendaftarkan diri agar bisa bergabung dengan Persika. 

"Tahap awal persiapan Persika ke Piala Suratin dengan menggelar seleksi pemain. Sudah ada 500 pendaftar yang ikut mendaftar, " papar Tony Hatmoko, pada iNewskaranganyar. id, Jumat (4/10/2024). 

Ia mengatakan Persika serius mengikuti laga di Piala Suratin setelah absen di beberapa waktu. Karena itu, ia berharap bisa mendapatkan pemain yang dibutuhkan dalam tim di setiap kelompok umur. 

Karena itulah seleksi pemain dilakukan secara ketat. Ini dilakukan agar Persika bisa berbicara banyak di ajang Piala Suratin. 

"Dari seleksi itu akan mengambil sebanyak 24 pemain yang akan diturunkan dalam Piala Suratin akan digelar dalam waktu dekat. Proses seleksi kita lakukan secara ketat. Karena kami  memiliki target dapat menorehkan prestasi diajang ini,”ujarnya.

Sedangkan untuk persiapan Persika berlaga di Liga 3, proses seleksi pemain sudah rampung dilakukan. Bahkan para pemain yang telah dinyatakan lolos seleksi, saat ini langsung mengikuti TC di Tawangmangu. Para pemain ini dipantau ketat oleh tim pelatih, yakni Yusni dan Syaiful.

"Sebagian besar berasal dari Karanganyar. Kami pun memanggil beberapa pemain asal Karanganyar yang tengah bermain di klub luar Karanganyar untuk pulang. Mereka kami panggil pulang untuk memperkuat Persika berlaga di liga 3. Dan target kami, Persika lolos Liga 2," ujarnya. ***

Editor : Ditya Arnanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network