PDIP-KPU Ditengarai Saling Lempar Bola Terkait Dua Caleg DPRD Karanganyar Terpilih Korban Komandante

Bramantyo

KARANGANYAR, iNewskaranganyar. id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan Komisi Pemilihan Umum ditengarai saling lempar bola terkait nasib dua caleg terpilih DPRD Karanganyar dari partai berlogo Banteng dalam lingkaran bulat, menyusul keluarnya surat dari Dewan Pimpinan Pusat prihal penetapan calon terpilih DPRD. 

Dalam surat Nomor 2894 EX/DPP/ V /2024 Perihal Penetapan Calon Terpilih DPRD yang ditandatangani Ketua Umum DPP Megawati Soekarnoputri dan Sekertaris Jenderal Hasto Kristiyanto meminta agar Komisi Pemilihan Umum menetapkan calon terplih anggota DPRD hasil Pemilu Tahun 2024 berdasarkan perolehan suara saat pemilu. 

Dalam surat keputusan itu disebutkan dalam pasal Pasal 41, Ayat 1, penetapan calon terpilih anggota DPRD Provinsi didasarkan pada perolehan kursi Partai Politik di suatu Dapil ditetapkan berdasarkan suara terbanyak yang diperoleh masing-masing calon anggota DPRD Provinsi di satu Dapil yang tercantum pada surat suara.

Menanggapi terbitnya surat dari DPP PDIP yang ditandatangani Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan Sekertaris Jenderal Hasto Kristiyanto, Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Karanganyar Bagus Selo mengatakan surat dari DPP PDIP itu ditujukan pada KPU

Sehingga bola keputusan untuk melantik kedua kadernya sebagai Caleg DPRD terpilih atau tidak, ada di tangan KPU. Bukan keputusan ada di Partai. ***

Editor : Ditya Arnanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network