Mutasi di Lingkup Polres Karanganyar, Dua Kasat dan Tiga Kapolsek Diganti

Bramantyo
Menjelang perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, sejumlah perwira di lingkup Polres Karanganyar dimutasi. (Foto: iNewskaranganyar. id/Bramantyo)

KARANGANYAR,iNewskaranganyar.id - Menjelang perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, sejumlah perwira di lingkup Polres Karanganyar dimutasi.

Perwira yang dimutasi diantaranya Kasat Intel, Kasat Binmas, Kapolsek Jaten, Kapolsek Kerjo, dan Kapolsek Karangpandan. 

Mutasi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold HY Kumotoy beserta jajaran pejabat utama (PJU). 

Jabatan Kasat Intelkam dari AKP Budi Santoso diganti pejabat baru Iptu Budi Santoso. Selanjutnya Kasat Binmas AKP Joko Warsito diganti AKP Budi Raharjo. 

Sementara Kapolsek Jaten dari AKP Yuni Marsianto diganti AKP Agus Susilo Utomo. Kemudian Kapolsek Kerjo AKP Murtiyoko diganti AKP Yulianto. 

Sedangkan Kapolsek Karangpandan AKP Budi Raharjo diganti AKP Joko Warsito. Untuk posisi perwira yang digantikan itu menempati posisi barunya. 

Seperti mantan Kapolsek Jaten AKP Yuni Marsianto yang mendapatkan promosi sebagai Kompol menempati posisi baru sebagai Kanit 1 Subdit 3 Ditintelkam Polda Jateng.

Untuk AKP Murtiyoko yang sebelumnya menjabat sebagI Kapolsek Kerjo menempati posisinya sebagai Kapolsek Jebres Polresta Surakarta.

Sedangkan AKP Budi Raharjo yang sebelumnya Kapolsek Karangpandan bertukar jabatan dengan AKP Joko Waraito. AKP Budi Raharjo di mutasi sebagai Kasat Binmas Polres Karanganyar. 

Selanjutnya  AKP Budi Santoso yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intel menempati posisinya sebagai Kasat Intelkam Polres Kebumen. 

Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold HY Kumotoy menuturkan, dirinya mengapresiasi pejabat lama atas dedikasi, dan pengabdiannya selama bertugas di Polres Karanganyar. 

“Mutasi jabatan adalah bagian dari penyegaran organisasi. Mengingat ada perwira yang telah menjabat di satu jabatan lebih dari tiga tahun, "papar AKBP Jerrold. 

Alumni Akpol 2003 itu meminta pejabat baru bisa langsung menyesuaikan diri dengan tugas-tugasnya, terlebih menjelang Pilkada Serentak 2024.

“Saya berharap kepada seluruh pejabat baru dilantik untuk langsung bekerja. Saya pun berharap penyegaran ini bisa meningkatkan kinerja Polres Karanganyar, khususnya dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif serta menghadapi pemilu serentak 2024,”pinta pria kelahiran Sulawesi Utara ini. ***

Editor : Ditya Arnanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network