Kaesang Ketum PSI, Gibran Ogah Bahas tapi Beri Ucapan Selamat

R August
Kaesang Pangarep resmi jadi Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Senin (26/09). Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka enggan menanggapi pengangkatan adiknya yang terkesan mendadak itu. Foto: MPI

SOLO, iNewsKaranganyar.id - Kaesang Pangarep resmi jadi Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Senin (26/09). Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka enggan menanggapi pengangkatan adiknya yang terkesan mendadak itu. 

"Urusan PSI kembali lagi ke PSI jangan ditanyakan ke saya," ujar Gibran saat ditanya kesan memiliki adik berstatus Ketum di Balai Kota Solo, Selasa (26/09). 

Kader PDIP itu juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak memberikan komentar tentang partai lain.

"Saya tidak memberikan komentar untuk partai lain," katanya.

Gibran juga tidak mau ambil pusing soal keputusan Kaesang memilih status Ketum PSI.

"Ya itu urusannya Kaesang," lanjut dia.

Namun demikian, Gibran sempat memberikan selamat atas status baru yang adiknya itu.

"Mas Bobby sudah memberikan selamat? Wes podo ngono wae," tutupnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network