KARANGANYAR, iNewskaranganyar.id - Sepeda motor yang digunakan Yudi Arohman (27), warga Pundong, Desa Kenteng, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, dilaporkan hilang misterius ditemukan di area Loket I Objek Wisata Grojogan Sewu Tawangmangu pada Kamis (23/5/2023). Terakhir kali sebelum dilaporkan hilang, terlihat tengah berada di kawasan Tawangmangu, Karanganyar.
Marketing Grojogan Sewu, Eko Wiyono membenarkan ada sepeda motor Honda Supra berada di area loket I objek wisata Grojogan Sewu. Namun, pihaknya tidak mengetahui siapa pemilik sepeda motor tersebut. Pasalnya, pemilik sepeda motor itu tidak ditemukan di sekitar loket I.
Petugas sempat mencari siapa pemilik sepeda motor yang dibiarkan terparkir di area Loket I Objek Wisata Grojogan Sewu Tawangmangu. Namun tidak ada satupun yang mengetahui siap pemilik motor tersebut. Akhirnya, berbekal stiker kelompok sound system yang menempel di sepeda motor, petugas mencari pemiliknya.
"Akhirnya, pemilik sepeda motor itu diketahui milik Yudi Arohman, warga Boyolali. Yang bersangkutan sudah dilaporkan hilang oleh pihak keluarganya," paparnya pada wartawan, Senin (29/5/2023).
Ia menambahkan pihak keluarga sudah datang ke Grojogan Sewu untuk memastikan sepeda motor. Dan dari keterangan salah satu perwakilan keluarga yang datang ke Grojogan Sewu, sepeda motor itu benar milik Yudi Arohman.
Setelah memastikan sepeda motor itu milik warga Boyolali yang dilaporkan pihak keluarga hilang, pihak Manajemen Grojogan Sewu dibantu sukarelawan menyisir area Grojogan Sewu. Penyisiran dilakukan untuk mengetahui apakah Yudi Arohman berada di kawasan objek wisata tersebut.
"Hasilnya nihil, kami dapat informasi bahwa ada yang sempat melihatnya di kawasan Tawangmangu," kata dia.
Hingga kini keberadaan Yudi Arohman belum diketahui. Pihak keluarga telah mengambil sepeda motor miliknya pada Minggu (28/5/2023). Menurut keterangan pihak keluarga, Yudi Arohman diduga mengalami depresi karena masalah rumah tangganya.
Masih dalam keterangan keluarga, Yudi Arohman memiliki ciri-ciri tinggi badan 160 sentimeter, rambut rambut hitam ngombakan pendek, mata hitam warna kulit sawo matang, badan sedikit berisi. Kemudian pakaian terakhir yang digunakan jaket warna merah.
Editor : Ditya Arnanta
Artikel Terkait