Parah! Media Vietnam Remehkan Shin Tae-yong Sebut Takkan Bisa Bawa Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam

Ramdani Bur
Media Vietnam sebut Shin Tae-yong tak akan pernah bisa membawa Timnas Indonesia menang lawan negarannya (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra).

KARANGANYAR,iNews.id - Salah satu artikel yang diturunkan media asal Vietnam, Dantri, menyebut bila Shin Tae-yong tak akan pernah mampu membawa Timnas Indonesia menang atas Timnas negara tersebut. Sontak artikel itu memicu kemarahan para pecinta sepakbola tanah air.

“Pelatih Shin Tae-yong mungkin takkan pernah menang melawan Vietnam,” tulis judul artikel yang dibuat Dantri.

“Sejak menangani Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak pernah menang melawan Vietnam,” lanjut Dantri.

Faktanya semenjak Shin Tae-yong diangkat sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 2019, Shin Tae-yong empat kali bersua Vietnam di tiga kelompok umur berbeda, yakni senior, U-23 dan U-19.

Hasilnya, Timnas Indonesia hanya mendapatkan dua imbang dan dua kalah. Di pertemuan pertama yang tersaji di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Timnas Indonesia tumbang 0-4 dari Vietnam racikan Park Hang-seo.

Pertemuan kedua tercipta di Piala AFF 2020. Saat itu bermain di Singapura, hasil akhir laga Timnas Indonesia vs Vietnam adalah 0-0.

Bentrok ketiga mereka tersaji di SEA Games 2021, tepatnya melibatkan Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Vietnam U-23. Bertemu di laga perdana Grup A SEA Games 2021, Timnas Indonesia U-23 kalah 0-3 dari Vietnam.

Terakhir, pertemuan Shin Tae-yong dengan Vietnam tersaji di Piala AFF U-19 2022. Hasilnya, Timnas Indonesia U-19 hanya bermain 0-0 dengan sang lawan.

Meski begitu, masih ada waktu bagi Shin Tae-yong untuk memperbaiki catatan di atas. Pada 18 September 2022, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Timnas Vietnam U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Kemudian di akhir tahun, Timnas Indonesia dan Vietnam bukan tak mungkin bertemu di fase grup atau fase gugur Piala AFF 2022. Menarik menanti kiprah Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia ke depan.

Editor : Ditya Arnanta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network