get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir dan Longsor di Kabupaten Sukabumi, Satu orang Meninggal

Angin Kencang Landa Majalengka, 10 Rumah Warga Majalengka Rusak Ringan

Jum'at, 08 April 2022 | 22:45 WIB
header img
angin kencang porak-porandakan Majalengka (Foto: BNPB)

MAJALENGKA,iNews id - Angin kencang melanda Majalengka, Jawa Barat. Dalam kejadian yang terjadi pada Kamis 7 April 2022, sekira pukul 17.30 WIB, 10 rumah warga rusak diterjang.

Rumah warga yang rusak tersebut berada pada dua desa di Kecamatan Ligung, yaitu Desa Kedungsari dan Kedung Kencana.

Sebanyak 8 KK atau 27 jiwa terdampak insiden dan tidak ada laporan luka-luka atau pun korban jiwa.

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, Ph.D mengatakan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Majalengka juga melaporkan warga yang rumahnya rusak tidak melakukan pengungsian.

"Pascakejadian tersebut BPBD membantu warga yang rumahnya rusak. Sebagian rumah warga yang terdampak angin kencang ini sudah diperbaiki. Di samping itu, petugas BPBD mengingatkan warga terhadap potensi bahaya angin kencang apabila terjadi hujan lebat,"papar Muhari dalam rilis yang diterima Inewskaranganyar.id, Jumat (8/4/2022).

Secara umum wilayah Jawa Bara masih berpotensi terjadi hujan lebat yang dapat disertai kilat atau petri dan angin kencang.

Sedangkan akhir pekan, prakiraan cuaca di Kecamatan Ligung berpelung hujan ringan-sedang-petir.

Demikian juga pada lusa, Minggu (10/4/2022), hujan dengan intensitas sedang masih berpelung terjadi di wilayah tersebut.

Editor : Bramantyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut