get app
inews
Aa Read Next : Perform Budaya India Indonesia Peringati 75 Tahun Hubungan Diplomatik Dua Negara

Kedubes India Peringati 10 Tahun Hari Yoga Internasional  2024 di Solo

Minggu, 23 Juni 2024 | 18:16 WIB
header img
10 tahun Hari Yoga Internasional berlangsung di Pagelaran Keraton Surakarta, Minggu (23/6/2024) (Foto : iNewskaranganyar / Lituhayu)

Solo, iNewskaranganyar - Kedutaan Besar India untuk Indonesia menggelar rangkaian acara Hari Yoga Internasional 2024 di Solo.

Acara ini sekaligus menjadi perayaan 75 tahun hubungan diplomatik India dan Indonesia yang resmi dibuka pada Sabtu malam, 22 Juni 2024

Yoga Day berlangsung Minggu (23/6/2024) di Pamedan Keraton Kasunanan Surakarta. Yoga dipandu oleh aktor yang juga instruktur senam yoga Anjasmara. Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty,  Permaisuri Gusti Kanjeng Ratu PB XIII, keluarga Keraton Surakarta, serta beberapa warga India di Indonesia, mengikuti Yoga tersebut.

Sekira 800 peserta dari berbagai kalangan turut meramaikan.

Deputi Bidang Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf)/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreafif (Baparekraf) Ni Made Ayu Marthini mengemukakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari welness tourism.

"Wellness tourism adalah tren ke depan. Jadi orang itu berwisata bukan hanya menikmati alam, pantai, makanan, tapi juga ketenangan. Salah satunya adalah yoga, meditasi, semua yang berbau wellness, untuk jiwa dan raga. Ini penting, karena dunia ini kan sangat kompleks ya. Jika berwisata itu kan mencari itu," ujar Marthini pada wartawan usai senam yoga.

Tren wellness tourism tersebut lanjutnya bukan hanya di Indonesia tapi juga tingkat dunia. Pemerintah ingin memanfaatkan peluang yang ada mengingat Indonesia pun memiliki potensi wellness tourism yang luar biasa.

"Pemerintah ingin memanfaatkan dengan baik untuk merespons dari pasar tersebut. Sebab, menurut kami, Indonesia itu perfect untuk wellness tourism dan kita harus mendorongnya karena dari segi destinasi lengkap sekali. Ada tempat-tempat indah di Jawa, Sumatera, Bali, Nusa Tenggara jadi semua jadi tinggal kita organizer dengan baik sehingga bisa menarik bagi turis bukan hanya dalam negeri tapi juga luar negeri," ujar dia.

Sebelum acara, artis sekaligus guru Yoga,  Anjasmara menyampaikan, warga Solo dan sekitarnya sangat antusias dengan kegiatan ini.

"Ada 1.300 an yang mendaftar. Tetapi karena keterbatasan tempat, kami hanya membatasi 800 peserta saja untuk hari ini," ujar Anjasmara, sebelum mulai acara.

Sementara itu, Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty menambahkan yoga mempertemukan semua kalangan di perayaan Hari Yoga Internasional di Keraton Surakarta.

"Dengan melakukan yoga kamu bahagia,  berdamai dengan diri sendiri dan itu baik bagi kita dan lingkungan kita. Jika kita melakukan hal-hal seperti itu bersama-sama, hal itu akan menghasilkan getaran positif," tutupnya. 

Editor : Puspita Priska Lituhayu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut