get app
inews
Aa Read Next : Gelombang Dukungan Mas Dar Gubernur Jateng Menguat, PPJT Mantap Gelorakan Sudaryono di Pilkada

Perform Budaya India Indonesia Peringati 75 Tahun Hubungan Diplomatik Dua Negara

Minggu, 23 Juni 2024 | 17:32 WIB
header img
Perform budaya rayakan 75 tahun hubungan diplomatik India Indonesia di halaman Balai Kota Solo, Sabtu (22/6/2024) malam (Foto : iNewskaranganyar/Lituhayu)

Solo, iNewskaranganyar - Perform budaya dari negara India dan Indonesia berlangsung meriah di halaman Balai Kota Solo, Sabtu (22/6/2024).

Pertunjukan seni ini dalam rangka perayaan peringatan 75 tahun hubungan diplomasi Indonesia dan India. Sekaligus membuka Hari Yoga Internasional.

Hadir Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan istrinya, Selvi Ananda beserta putrinya La Lembah Manah. Gibran mengenakan jas warna hitam, dan Selvi seragam dengan putrinya mengenakan kebaya warna hijau tua.

Putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut disambut oleh Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia Sandeep Chakravorty.

Beberapa tari tradisional dari Pura Mangkunegaran dan Keraton Surakarta ditampilkan. Selain itu tari tradisional dari India juga memeriahkan acara.

Gibran menyampaikan akan ada lanjutan kerja sama dengan negara India dalam bidang teknologi khususnya AI (Artificial Intelligence).

"Itu proposalnya sudah saya bawa, soal AI (Artificial Intelligence)," kata Gibran pada wartawan usai acara.

Dia meminta wartawan untuk menunggu kelanjutan atau hasil kerja sama tersebut.

"Nanti ditunggu dulu ya," tambah Gibran.

Gibran melihat  perform budaya Indonesia India sangat menarik.

'Sangat bagus perpaduan performing antara India dan Indonesia. Kita juga sekaligus memperingati Hari Yoga Internasional," ujarnya.

Hari Yoga Internasional 2024 diperingati setiap tanggal 21 Juni.

Duta Besar India untuk Indonesia Sandeep Chakravorty mengatakan acara ini untuk merayakan hubungan diplomasi dua negara. Menampilkan tarian dari negara India yang tradisional maupun yang modern. Juga tarian dari Indonesia, Kota Solo khususnya.

"Acara ini sangat penting bagi kami karena  antara India dan Indonesia mempunyai sejarah diplomatik. India itu adalah negara pertama yang memberi pengakuan internasional kepada Indonesia waktu Indonesia menjadi satu bangsa merdeka, pada 2 September 1946," ungkap Sandeep.

Sandeep mengungkapkan sebelumnya sudah bertemu dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming untuk mengadakan kegiatan ini.

"Beberapa bulan lalu saya bertemu saya bertemu Pak Gibran untuk minta izin menyelenggarakan acara ini, dan disetujui. Kami memilih Kota Solo karena Mas Gibran," tuturnya.

Sandeep mengaku sangat senang dengan banyaknya warga yang menonton. Dan penampilan dari sanggar tari Indonesia. Yang menarikan tari India.

"Saya senang banyak sekali warga yang menonton. Budaya dari masing-masing negara bisa saling mendekatkan satu sama lain. Ini merupakan bagian dari diplomasi budaya,” pungkas Sandeep.

Editor : Puspita Priska Lituhayu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut