SOLO, iNewskaranganyar.id - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menjamin keamanan tamu-tamu VVIP yang datang menghadiri resepsi pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegaran, Solo.
Jaminan itu disampaikan langsung Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa saat menyambangi media center.
"Tamu-tamu VVIP yang berasal dari luar negeri, kita jamin keamanannnya,"papar Jenderal Andika Perkasa, Minggu (11/12/2022).
Sedangkan tamu diluar VVIP, ungkap Jenderal Andika Perkasa, bukan tugas utama TNI untuk mengamankan.
"Kalau diluar VVIP, bukan tugankita. Tapi kalau VVIP, itu tugas TNI untuk memberikan pengawalan,"ungkapnya.
Sejauh ini, baru Pangeran dari Arab Saudi yang sudah mendarat di Kota Solo.
"Dari luar negeri ada Pangeran Arah, sudah mendarat, tapi belum tahu jam berapa undangannya. Yang pasti sudah ada di Kota Solo,"ungkapnya.
Sementara itu saat ini di Pura Mangkunegaran tengah berlangsung resepsi pernikahan Kaesang-Erina. Beberapa tamu undangan silih berganti memberikan ucapan selamat pada kedua mempelai.
Bahkan Jenderal Andika Perkasa inipun mendoakan agar Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menjadi keluarga Sakinah dan Mawardah.
"Pada mas Kaesang dan Mbak Erina, selamat berbahagia dan semoga menjadi keluarga Sakinah dan Mawardah," doa Andika.***
Editor : Ditya Arnanta