KARANGANYAR,iNewskaranganyar.id - Punya rencana untuk pindah rumah? Meski semua hari baik dan bisa dipilih, konon menurut keyakinan masyarakat jawa, pindah rumah tidak boleh dilakukan sembarangan.
Seperti dikutip dari 99.co, ada hitungan pindah rumah yang perlu dilakukan untuk menghindari waktu yang kurang baik. Untuk lebih jelasnya, berikut cara menentukan hari baik pindah rumah selengkapnya!
Yuk, langsung saja simak cara menentukan hari baik pindah rumah menurut primbon Jawa, feng shui, dan Islam berikut ini!
Cara Menentukan Hari Baik Pindah Rumah Menurut
Primbon Jawa
1. Perhitungan Weton Kelahiran
Untuk menentukan hari baik pindah rumah menurut ilmu primbon Jawa, kamu harus mengetahui weton kelahiran terlebih dahulu.
Tidak hanya untuk pindahan, weton kelahiran juga bisa digunakan untuk menentukan arah rejeki,
Berikut perhitungan neptu yang akan digunakan untuk menentukan weton kelahiran:
Senin 4
Selasa 3
Rabu 7
Kamis 8
Jumat 6
Sabtu 9
Minggu 5
Pahing 9
Pon 7
Wage 4
Kliwon 8
Legi 5
Jika kamu lahir di hari jumat pon, maka neptumu adalah 13 dengan perhitungan sebagai berikut:
Angka di atas kemudian harus dijumlahkan dengan weton hari pindahan pilihan serta neptu kelahiran pasangan jika ada.
Untuk mempersempit jendela pilihan hari, pilih bulan pindahan yang baik menurut kalender Jawa, yakni:
Ruwah = baik
Dulkaidah = cukup baik
Besar = sangat baik
2. Sistem Perhitungan Guru, Ratu, Rogoh, & Sempoyong
Setelah mendapatkan jumlah akhir neptu, gunakan sistem perhitungan Guru, Ratu, Rogoh, dan Sempoyong.
Misalnya kamu memiliki neptu 13 dan ingin pindah rumah di hari Sabtu Legi dengan neptu 14, maka perhitungannya:
- Total neptu: 13+14 = 27
- Perkalian empat yang mendekati 27 adalah: 6×4 = 24
- Total neptu – perkalian terdekat = 27-24 = 3
Setelah mendapatkan angka 3, lihat kedudukannya dalam tabel Guru, Ratu, Rogoh, dan Sempoyong berikut:
Editor : Ditya Arnanta