get app
inews
Aa Text
Read Next : Keren, Perumahan Minimalis Bergaya Modern untuk Polisi Diresmikan di Karanganyar

5 Jenis Ras Kucing yang Lucu Ini Banyak Diperlihara Orang, Apa Saja?

Sabtu, 02 Juli 2022 | 14:28 WIB
header img
Jenis kucing ini paling banyak dipelihara manusia (iNewskaranganyar.id/Ditya Arnanta)

KARANGANYAR, iNews.id - Hewan berbulu yang satu ini disukai banyak orang. Dipilih menjadi hewan peliharaan karena lucu dan menggemaskan. 

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini ras kucing yang paling menggemaskan dan bisa menjadi rekomendasi jika berencana memelihara kucing. 

1. Scottish Fold

Kucing telinga lipat Skotlandia adalah kucing yang baik, ramah, tenang, dan bersahabat. Memiliki suara yang lembut, dan mudah beradaptasi. Keunikan lainnya kucing ini tidak dapat mendengkur, dapat tidur terlentang, serta senang duduk dengan dua kaki belakang yang lurus dan dua kaki depan yang berada di perut.

2. British Longhair

Menurut laman Daily Paws, kucing ini adalah ras campuran antara British short hair dan Persia. Persilangan dua kucing populer itu terjadi pada awal abad ke-20 dengan tujuan untuk menghasilkan kucing dengan rambut yang lebih panjang.

Penampilan mereka sangat khas. Dengan ras campuran antara kucing berbulu padat dan kucing berbulu panjang, berpipi bulat, mata besar, serta bulu yang padat dan mengkilap. Berat badan sekitar 4-6 kg untuk betina dan 8 kg untuk jantan. 

3. Kucing Himalaya

Kucing himalaya dibagi menjadi dua jenis berdasarkan bentuk wajahnya, yaitu kucing himalaya wajah boneka dan kucing himalaya wajah datar. Kucing himalaya wajah boneka memiliki wajah yang sedikit pesek jika dilihat dari samping, sementara kucing himalaya wajah datar memiliki wajah yang sangat pesek jika dilihat dari samping sehingga terlihat seperti datar.

4. British Shorthair

Berbeda dengan British Longhair yang punya bulu panjang, kucing jenis ini memiliki jenis bulu pendek sehingga membuat mereka tampak gemuk.

Jika Moms ingin memiliki kucing yang imut tetapi enggan ribet untuk merawat bulunya, kucing British Shorthair bisa menjadi pilihan tepat untuk hewan peliharaan.

5. Kucing Persia

Kucing persia pada umumnya memiliki bentuk tubuh yang gemuk, besar, dan tambun. Selain itu, yang menjadi khas juga dalam kucing persia ini adalah bentuk hidungnya yang pesek, wajahnya terlihat bulat, dan memiliki bulu yang panjang. Jika diamati dari samping, dahi, hidung, dan dagu terlihat sangat datar. Kucing persia juga memiliki sifat yang manja.

Kucing persia hasil persilangan dengan ras kucing lainnya biasanya beberapa ciri-cirinya hilang. Ada yang mempunyai warna bulu baru, hidung yang sedikit mancung, bentuk tubuh yang lebih ramping dari kucing Persia pada umumnya, dan ada pula yang mempunyai bulu yang lebih pendek.

Editor : Ditya Arnanta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut